Perhimpunan
Alumni Pandu
Sebelas Duabelas

berkerlip kecil di dalam kelam
namun tidak akan pernah padam

Anggota

Blog Posts
Tes Pic

Meet Up

halal bi halal meeting web

Humus

Lagu itu bagian dari teater musikal yang naskah/lagunya ditulis oleh ka Aat, musiknya oleh Harry Roesli dan sutradaranya...

  • 1
  • 2

Anggota

Archives

Siapa kita

Dalam perjalanan hidup kita memiliki kesamaan dengan kesempatan bergabung di dalam pramuka SMP 2 Bandung, yaitu gugus depan 11-12. Banyak dari kita yang juga ikut bergabung ke ambalan Jayabaya / PradnyaParamitha. Kita semua merasakan bahwa masa-masa itu merupakan masa-masa yang luar biasa dalam hidup kita.

Mengapa kita di sini

Pertama dan utama tentunya untuk terus menjalin silaturahmi antara kita. Dengan kesamaan pandangan hidup kita yang banyak diwarnai oleh JP 11-12 itu kita juga punya kepedulian yang sama terhadap lingkungan kita. Kita merasa bahwa secara bersama-sama kita dapat membuat kontribusi yang lebih baik daripada kalau kita tercerai-berai.

Apa yang kita lakukan

Kita mulai dari diri kita sendiri untuk terus mencoba setia pada Tri Satya dan Dasa Dharma yang kita sudah ucapkan. Bersama-sama kita mencoba membawa perubahan positif di lingkungan kita, menyebarkan kebaikan yang berakar dari kepedulian sesama manusia dan kecintaan kita kepada alam.

Bergabung bersama kami

Pernah menjadi bagian kepramukaan SMP 2 Gudep 11-12 atau ingin menjadi bagian komunitas ini?